MELAWINEWS.COM, SINTANG, Staf Ahli Bupati,Bidang Ekonomi,pembangunan dan keuangan Ir Syamsul Hadi MM,mewakili bupati Sintang menghadiri kegiatan badan kontak majelis taklim desa solam raya yang di laksanakan di halaman masjid Darusalam desa solam raya kecamatan sungai tebelian.pada sabtu (24/3/2019) pagi, dengan tema ‘’ kita wujudkan kreatifitas muda mudi islam yang relijius dan berakhlakulkarimah”
Pada kesempatan itu Syamsul Hadi menyampaikan saat ini masyarakat dihadapkan pada perubahan jaman yang semangkin modern penting bagi kita untuk menempakan diri dalam kegiatan agama menginggat agama sebagai prinsip dasar untuk kita membangun sumber moralitas yang dapat membuat manusia semangkin kuat untuk memiliki nilai kebaikan dan kebenaran,tujuannya adalah dapat meningkatkan kualitas kehidupan beragama dan sudah barang tentu memperkuat kerukunan antar umat beragama.
Dalam kesempatan ini juga mengusung peringtan isra’mi’raj mari kita gunakan momen ini kita manusia mengambil hikmah nya untuk mawas diri dalam menjalakan kehidupan sehari hari,khususnya saya pribadi mengajak kita semua untuk mengali hikmah isra’ mi’raj ini sebagai penguat ketaqwaan yang mampu membuat kita menjadi rahmatan lil alamin.
Umat islam harus mampu melakukan proses internalisasi nilai nilai spritual keagaaman sebagai pesan moral dalam momen isra’mi’ raj ini sebab kita ketahui di dalam nya ada konektifitas fungsional antara ritual ibadah dan praktek sosial pada diri umat islam.
Ustadz Asep Muhammad Zaki Yamani selaku pengisi tausiah juga berpesan kepada genarasi muda mudi.dalam bermasyarakat dan menjalankan kehidupan sehari hari sudah barang tentu bermacam macam godaan,dimana kita ketahui di jaman sekarang teknologi yang semangkin cangih dan berevolusi begitu pesat,saya menghimbau dan mengajak kita semua sebagai orang tua mampu menjaga dan membimbing anak anak kita ke arah yang lebih positif dalam memanfaatkan kecangihan teknologi ini,
Dalam kegiatan ini ustadz zaki dalam tausiahnya berpesan kepada seluruh jamaah dan tamu undangan supaya kita mampu menjaga dan melaksanakan shollat lima waktu serta keutamaan membaca Al-Quran,bersedekah dan berInfaq,selaku kaum muslimin kita wajib hukumnya di tuntut untuk selalu meningkatkan kualitas diri dari amaliyah serta ibadah kepada allah swt.karena amal ibadah sholat merupakan tolak ukur dari identitas seorang muslim,penting bagi kita untuk merenunggi dan memaknai ibadah shollat dengan aktifitas kehidupan kita sehingga kita mampu mengaplikasikan dalam kehidupan kita sehari hari yang dapat memberikan petunjuk dan kekuatankita serta pertolongan dari Allah swt.
Askiman Hadiri Seminar Keagamaan
Pemerintah Kabupaten Sintang secara aktif selalu mendukung berbagai kegiatan keagamaan, seperti yang dilakukan Wakil Bupati Sintang Drs. Askiman,MM, pada hari , Sabtu,23/03/2019 sore menghadiri sekaligus sebagai pembicara pada Seminar dengan Thema “Keluarga Yang Beribadah Kepada Tuhan” –Yusua 24:15b bersama Pdt. Thomas Sungkar yang juga sebagai Pembicara di Gereja Misi Injili Indonesia(GMII) Elsadai Desa Kebiau Baru Kecamatan Sintang.
Dihadapan umat sebagai pembicara Wakil Bupati Sintang Drs. Askiman,MM, mengatakan, bahwa bagian dari keluarga yang beribadah kepada Tuhan adalah turunannya adalah keluarga yang berkenan kepada Tuhan”bentuknya ada beberapa kriteria dan salahsatunya adalah sebagai keluarga Kristen yang berkenan kepada Tuhan yaitu yang diberkenankan Tuhan dan yang selalu bersekutu dan berhitmah kepada Tuhan”
“oleh sebab itu Tuhan berkenan kepada keluarga kita dan sebagai keluarga Kristen kita harus memiliki sikap kemandirian, keluarga yang selalu utuh tidak ada kecuriagaan dan selalu mengasihi, keluarga yang selalu melayani Tuhan, keluarga yang selalu melakukan peribadatan tidak hanya dalam geraja tetapi secara pribadi dalam keluarga juga harus selalu dilakukan, dan keluarga yang berkenan kepada Tuhan adalah harus berasal dari hati yang tulus dan tidak harus terpaksa apabila dalam berdoa” jelas Drs. Askiman,MM
Sementara itu, Pdt. Thomas Sungkar mengatakan, bahwa keluarga yang beribadah kepada Tuhan adalah keluarga yang selalu menjalankan ibadahnya setiap saat walaupun dalam kesibukan tetap mengingat nama Tuhan Yesus Kristus, dan dalam kondisi suka dan duka.
Pada kegiatan Seminar dengan Thema “Keluarga Yang Beribadah Kepada Tuhan” –Yusua 24:15b pada hari , Sabtu,23/03/2019 sore, di Gereja Misi Injili Indonesia(GMII) Elsadai Desa Kebiau Baru Kecamatan Sintang, yang dihadiri oleh Wakil Bupati Sintang Drs. Askiman,MM sebagai pembica bersama Pdt. Thomas Sungkar, juga dihadiri beberapa pendeta termasuk tokoh agama tokoh masyarakat dan ratusan umat protestan dan pada Sabtu,23/03/2019 malam dilanjutkan dengan kegiatan ibadah Kebangkitan Kebangunan Rohani (KKR) dengan Thema “Menjadi Pemenang” –Roma 8:37