MELAWINEWS.COM, Melawi – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Melawi mengungkap data banjir yang melanda Melawi sepanjang September. Nanga Pinoh dan Kecamatan Tanah Pinoh menjadi wilayah dengan jiwa terbanyak terdampak banjir.
Kepala BPBD Melawi, Syafarudin, Senin (14/9) malam mengungkapkan dari data yang dihimpun BPBD, banjir telah melanda seluruh kecamatan di Kabupaten Melawi.
“Sebelas Kecamatan seluruhnya terkena banjir. Ada 20.460 rumah yang terendam banjir,” katanya.
Syafar melanjutkan secara total ada 22.072 KK atau 88 ribu lebih jiwa yang terdampak. Banjir juga merendam 196 fasilitas umum, termasuk sekolah, unit perkantoran dan berbagai fasilitas lainnya.
“Nanga Pinoh ada 4.009 unit rumah yang terendam. Sementara di Tanah Pinoh ada 3.570 rumah. Banjir kali ini merata,” katanya.
BPBD pun telah membentuk posko peduli bencana di beberapa titik, termasuk kantor BPBD. Salah satunya di Gedung Serbaguna yang juga difungsikan sebagai tempat pengungsian korban banjir.
“Ada juga posko swadaya lain yang dibentuk oleh kelompok masyarakat secara swadaya,” ujarnya.