Jalan Nasional di Sidomulyo Tergenang Banjir, Lalu Lintas Mulai Tersendat

oleh -198 views
Satu titik di Jalan Nasional Desa Sidomulyo kawasan terminal bis terendam banjir

MELAWINEWS.COM, NANGA PINOH – Hujan lebat yang terjadi di wilayah Kabupaten Melawi dalam sepekan terakhir, mengakibatkan meluapnya Sungai Melawi dan Sungai Pinoh.

Dalam peristiwa itu beberapa titik permukiman di wilayah itu kini terendam banjir, termasuk Jalan Nasional di ruas Desa Sidomulyo, Kecamatan Nanga Pinoh, serta merendam beberapa rumah yang berada di sisi jalan tersebut.

Pantauan media ini, Senin (10/10/2022) pagi, genangan air terlihat di sejumlah titik ruas Jalan Nasional Desa Sidomulyo dari arah terminal bis menuju simpang Desa Tanjung Sari (KKLK).

“Situasi arus lalu lintas mulai tersendat, bagi pengendara diimbau berhati-hati,” kata Toni, seorang pengendara yang sedang melintas di lokasi banjir kawasan depan Romeo, Senin (10/10/2022).

Menurut Toni, banjir mulai menggenangi sejumlah titik Jalan Nasional ini dengan ketinggian bervariasi 20-30 centimeter sejak Minggu (9/10/2022) malam.

“Kita berharap tidak ada banjir besar saat ini, masih trauma pada banjir besar yang pernah terjadi beberapa tahun lalu,” harapnya.