Berita  

SPPG Kian Meluas, Dapur MBG Batu Buil 002 Mandiri Layani 1.200 Penerima Manfaat

Launching operasional program MBG dapur Batu Buil 002 Mandiri

MELAWINEWS.COM, MELAWI – Kini kembali bertambah Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi, Provinsi Kalimantan Barat.

SPPG tersebut berlokasi di wilayah Desa Batu Buil dan dikelola oleh Yayasan Bahagia Sentosa Raya melalui Dapur Desa Batu Buil 002 Mandiri.

Dapur MBG ini terletak di Jalan Provinsi Sintang–Nanga Pinoh, Desa Batu Buil, dan secara resmi menandai operasionalnya melalui kegiatan launching Program Makan Bergizi Gratis (MBG) pada Kamis (15/1/2026).

Kegiatan peluncuran tersebut dihadiri perwakilan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Melawi, Badan Gizi Nasional (BGN), Pemerintah Kecamatan Belimbing, unsur Forkopincam, perwakilan tenaga pendidik, Ketua Yayasan Bahagia Sentosa Raya, Iif Usfayadi, serta berbagai elemen masyarakat setempat.

Mitra pengelola Dapur Batu Buil 002 Mandiri, Andreas Darmawan, menyampaikan bahwa dapur tersebut siap mendistribusikan makanan bergizi kepada sekitar 1.200 penerima manfaat di wilayah Kecamatan Belimbing.

“Dapur Batu Buil 002 Mandiri akan melayani sekitar 1.200 sasaran penerima, yang mencakup siswa sekolah, tenaga pendidik, ibu hamil, ibu menyusui, serta balita. Seluruh proses pengolahan hingga pendistribusian makanan dilakukan sesuai ketentuan yang telah ditetapkan,” ujar Andreas.

Ia menambahkan bahwa pendistribusian MBG dijadwalkan mulai berjalan pada Senin mendatang, dengan prioritas sasaran di wilayah terdekat agar kualitas makanan tetap terjaga.

Sementara itu, Ketua Yayasan Bahagia Sentosa Raya, Iif Usfayadi, menegaskan komitmen yayasan dalam mengelola dapur MBG secara profesional dan berstandar nasional.

“Kami memastikan pengelolaan dapur dilakukan secara profesional, higienis, dan sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh BGN. Program ini bukan hanya soal distribusi makanan, tetapi juga bagian dari upaya meningkatkan kualitas kesehatan dan gizi masyarakat, khususnya generasi muda,” jelas Iif.

Ia berharap kehadiran SPPG Batu Buil dapat memberikan dampak nyata dalam mendukung program strategis nasional di bidang pemenuhan gizi serta mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Melawi.