MELAWINEWS.COM,MELAWI-Pasar Nanga Pinoh Kabupaten Melawi terendam banjir sejak Sabtu (8/10), kondisi ini mengakibatkan perekonomian di wilayah ini terganggu.
Banjir terparah terjadi di kawasan Laja yang berada di tepian sungai Melawi. Kedalaman air di sini mencapai pinggang orang dewasa. Sejumlah pedagang kaki lima mulai mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.
“Sabtu kemarin air sudah mulai naik, sekarang malah tinggi lagi,” kata Dona warga Tanjung Niaga.
Selain pasar Nanga Pinoh, daerah lain yang berada di bantaran sungai juga terendam banjir. Antara lain Desa Tanjung Lay, Desa Paal, Desa Tanjung Niaga, Desa Baru dan juga Desa Nusa Pandau.
Banjir yang menggenangi wilayah kecamatan Nanga Pinoh ini merupakan banjir kiriman dari Kecamatan Serawai, Kabupaten Sintang yang sebelumnya dilanda banjir.
“Kalau Serawai sudah banjir secara otomatis Nanga Pinoh juga akan banjir. Kalau Serawai banjir 3 hari kemudian Nanga Pinoh juga akan banjir,” kata Aidin warga Nanga Pinoh.