Golkar Melawi Bertekad jadi Pemenang Pemilu 2024

oleh -279 views
Syukuran HUT Partai Golkar ke-57. Pemotongan tumpeng oleh Ketua Harian DPD Partai Golkar Melawi, Abang Ahmaddin, diserahkan kepada Habib Ahmad Zein Alaydrus

MELAWINEWS.COM, MELAWI – DPD Partai Golkar Melawi, Kalimantan Barat, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H sekaligus syukuran HUT ke-57 Partai Golkar, Rabu (20/10/2021) malam.

Perayaan tersebut berlangsung di Sekretariat DPD Partai Golkar Melawi, Jalan Juang Kota Nanga Pinoh, diawali dengan bersholawat kepada Rasulullah, serta di isi dengan ceramah agama oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Melawi, Habib Ahmad Zein Alaydrus. Kemudian pemotongan tumpeng.

Tausiyah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H disampaikan Ketua MUI Melawi, Habib Ahmad Zein Alaydrus
Kegiatan dibuka Ketua Harian DPD Partai Golkar Melawi, Abang Ahmaddin, dihadiri anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Melawi dan kader partai berlambang pohon beringin itu. Karena masih masa pandemi Covid-19, perayaan HUT ke-57 Partai Golkar ini dirayakan secara sederhana tapi penuh makna.

Ketua Harian DPD Partai Golkar Melawi, Abang Ahmaddin, dalam sambutannya mengajak seluruh kader hingga tingkat desa untuk berjuang dan bertekad meraih kemenangan Golkar pada Pemilu 2024.

Ia berharap di usia Golkar yang ke-57, partainya terkhusus di Melawi kembali pada kejayaan partai yang berkuasa di pemerintahan dan legislatif.

“Untuk mencapai tujuan itu, kita berharap semua kader-kader Golkar berjuang untuk mensukseskan dan bekerja semaksimal mungkin sampai ke tingkat desa untuk membangun partai Golkar ini,” ujarnya.

Dia menegaskan, sesuai dengan program-program rencana kerja DPD Golkar Melawi kedepan harus menjadi partai yang suksen di pemilu menuju 2024.

“Partai ini tidak bisa sukses kalau kita tidak mempunyai kekuatan kekompakan dan kebersamaan, kembali menjadi pemenang di 2024,” pungkasnya.

Ketua DPD Partai Golkar Melawi, Mashur, menambahkan untuk mencapai tujuan partai sebagai pemenang di pemilu 2024, pihaknya melakukan berbagai langkah strategis organisasi, serta memaksimalkan konsolidasi hingga tingkat bawah. Hal itu dilakukan sebagai sarana pencapaian tujuan partai.

Lebih lanjut dikatakan, dalam membesarkan partai kedepan dibutuhkan kader-kader militan yang sifatnya membangun partai dan bekerja tanpa pamrih.

“Saatnya merapatkan barisan yang disiplin, loyal, militan, bekerja keras, iklas dan tuntas untuk mengembalikan kejayaan Golkar di Melawi,” ungkap Mashur.

Untuk mencapai kejayaan Partai Golkar di Melawi, kata Mashur, pihaknya akan melakukan penyegaran kepengurusan di tingkat kecamatan dan tingkat desa.

“Dengan kepengurusan yang riil, menjadi kekuatan partai yang siap memenangkan Partai Golkar dan Capres di Pemilu 2024,” tutupnya.

Habib Ahmad Zein Alaydrus dalam tausiyahnya mengingatkan,
Siapa yang bersholawat kepada Rasullullah, Insya Allah kebaikan akan menyertai, Partai Golkar semakin maju, bercahaya dan diminati seluruh rakyat Indonesia, Aamiin Ya Robbal Alamiin,” ujar Habib Ahmad Zein Alaydrus, yang turut diamini kader Golkar yang hadir di acara tersebut.